Categories: Karimun

Bupati Karimun Pimpin Upacara HUT Korpri ke-45

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq memimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri ke-45 di halaman Kantor Bupati Karimun, Selasa (29/11/2016) pagi. Upacara tersebut diikuti ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lingkungan Pemkab Karimun dengan memakai baju seragam Korpri.

Bupati Rafiq membacakan sambutan Presiden RI Joko Widodo mengatakan, Presiden selaku penasehat nasional Korpri menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada segenap keluarga besar Korpri yang sudah dan sedang mengemban tugas, tanggungjawab, serta pengabdian kepada negara, bangsa dan rakyat di seluruh penjuru tanah air.

“Saya apresiasi tema peringatan Hari Ulang Tahun ke-45 Korpri adalah bersama Kopri meneguhkan netralitas dan meningkatkan profesionalisme Aparatur Sipil Negara sangat tepat semangatnya dalam menyambut pesta demokrasi pemilihan umum kepada daerah serentak tahun 2017,” kata Rafiq.

Ketika bicara tentang pemberantasan praktik korupsi dan pungli, katanya, maka segenap anak bangsa harus meningkatkan kualitas pelayan publik, tentang memenangkan kompetisi global dengan pelayanan publik yang prima, maka sesungguhnya anggota Korpri berada di garis depan perjuangan.

“Agar Indonesia bisa menjadi bangsa pemenang dalam era kompetisi global, maka rakyat Indonesia membutuhkan anggota Korpri yang disiplin, bertanggungjawab dan berorientasi kerja. Segera tinggalkan pola pikir masa lalu seperti ego sektoral, mental priyayi, mental penguasa, dan mental koruptif, yang hanya terpaku pada formalitas belaka,” tuturnya.

Menurutnya, harapan ke depan Korpri, profesi pegawai Aparatur Sipil Negara menjadi pusat inovasi dan tempat lahirnya loncatan loncatan kemajuan dalam peningkatan kualitas pelayanan publik. Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari pemerintahan, korps berperan menjaga kode etik profesi, standar pelayanan profesi dan mewujudkan korps Aparatur Sipil Negara sebagai pemersatu bangsa.

“Kepada segenap jajatan Korpri dimanapun saudara bekerja, saya ucapkan selamat menunaikan tugas dan kewajiban saudara. Lanjutkan pengabdian dan karya terbaik bagi masyarakat bangsa dan negara menuju Indonesia yang makmur, adil dan sejahtera serta mampu sejajar dengan bangsa lain di dunia,” pungkasnya.

(RED/HK)

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

TBN Asia Conference 2024 yang berlangsung dari 12 hingga 14 September 2024 di Begonia Pavilion,…

1 jam ago

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

8 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

8 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

14 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

15 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

20 jam ago

This website uses cookies.