Categories: HeadlinesHUKRIM

Diperkosa Oknum Security, Nenek Pemijat Trauma

BATAM – www.swarakepri.com : Perilaku bejat oknum security perusahaan Shipyard di Tanjung Uncang berinisial JS(32) ini sangat memalukan.Tanpa ada belas kasihan laki-laki berkulit hitam ini nekad memperkosa YD(57) seorang pemijat panggilan hari Rabu tanggal 8 Mei 2013 yang lalu di Tanjung Pinggir.

Aksi bejat pelaku telah mengakibatkan korban YD menjadi trauma. Korban yang diperkosa disemak-semak dan ditinggal begitu saja juga sempat diancam akan dibunuh jika melapor ke pihak Kepolisian.

Kanit Reskrim Polsek Sekupang, Iptu Mangiring Hutagaol kepada awak media mengatakan pelaku JS disergap setelah mendapat laporan dari korban. Polisi kemudian menjebak pelaku dengan cara memancing dengan cewek pemijat. Pelaku berhasil dibekuk di daerah Tiban Kampung pada hari Minggu malam (19/5/2013) sekitar pukul 20.30 WIB.

Menurut Mangiring kejadian pemerkosaan tersebut berawal dari sebuah iklan pijat yang ditawarkan korban disalah satu media. Nomor telepon yang dituliskan di iklan tersebut kemudian dihubungi pelaku dan meminta untuk dipijat di salah satu Hotel di Pelita.

Korban yang tidak curiga kemudian meluncur ke Pelita, namun sesampai di Pelita pelaku kemudian justru mengajak korban ke Tanjung Pinggir. Setelah tiba di Tanjung Pinggir korban kemudian diperkosa dan ditinggal begitu saja disemak-semak tanpa busana. Pelaku juga merampas dua buah Handphone milik korban.

“Atas perbuatannya pelaku JS melanggar pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 8 tahun penjara,” ujar Mangiring.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

1 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

2 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

4 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

5 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

5 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

5 jam ago

This website uses cookies.