Categories: BATAMBP BATAM

Dukung Pembangunan Batam, Ketua PCR: Siap Tingkatkan Kualitas Lulusan

BATAM – Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan, Wahjoe Triwidijo Koentjoro menerima langsung kunjungan dari Direktur Politeknik Caltex Riau (PCR), Dadang Syarif Sihabudin Sahid di Marketing Centre, Selasa (13/8/2024).

Kunjungan itu dalam rangka memperoleh informasi mengenai perkembangan pembangunan di Kota Batam, untuk menjadi bahan pertimbangan penyusunan perencanaan strategis Politeknik Caltex Riau dalam memenuhi kebutuhan dunia industri.

“Batam begitu berkembang khususnya di lima tahun terakhir, banyak alumni kami yang berkiprah di sini. Oleh karena itu, Batam menjadi hal yang strategis bagi kami untuk menjadi bagian dalam perencanaan strategis, khususnya bagaimana membuka program-program studi baru, bagaimana membina lulusan dan proses akademik yang dilakukan oleh kami,” kata Direktur PCR, Dadang Syarif Sihabudin Sahid.

Lebih lanjut ia berharap, dapat terjalin kolaborasi dan sinergi bersama BP Batam maupun industri di kota Batam.

“Harapan kedepannya tentu hubungan ini akan tetap dilakukan tidak hanya dengan BP Batam, tetapi juga dengan industri-industri yang ada di Batam. Sehingga lulusan institusi pendidikan tinggi khususnya di vokasi, diharapkan betul-betul siap mendukung perencanaan strategis suatu daerah,” ujar pria yang sudah memimpin PCR dalam 4 periode itu.

Menanggapi hal tersebut, Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan, Wahjoe Triwidijo Koentjoro menyambut baik dan mengapresiasi upaya PCR untuk menyiapkan lulusan yang kompeten dan berdaya saing.

“Batam yang berkembang pesat membutuhkan tenaga kerja yang terampil, oleh karenanya kita harus siap dan memastikan bahwa Batam tetap kompetitif di kancah global,” seru Wahjoe.

Turut hadir dalam pertemuan, Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait, Kepala Biro SDM, Lilik Lujayanti, Kabag Humas, Sazani dan Kabag Promosi, Sofyan./Humas BP Batam 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

1 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

8 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

10 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

21 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.