Categories: Karimun

Gaet Wisatawan, Disparbud Karimun Gelar Lomba Jong

KARIMUN – Guna menggaet wisatawan dalam dan luar negeri, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Karimun menggelar lomba Jong di pantai Pongkar Desa Pangke Barat, Kecamatan Meral Barat, Tanjung Balai Karimun, Jumat (10/8/2018). Lomba Jong itu secara resmi dibuka Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim.

Dalam sambutannya, Anwar Hasyim menyampaikan permohonan maaf karena terlambat menghadiri dan membuka lomba secara resmi dikarenakan harus terlebih dahulu melayat kerumah duka Gubernur Kepri, Nurdin Basirun.

Dimana Ibunda tercinta orang nomor satu di Kepri ini wafat tadi malam (Kamis 9 Agustus 2018) malam dan diagendakan dikebumikan pada hari ini Ba’da Sholat Jumat.

Anwar mengucapkan selamat datang kepada seluruh para peserta yang mengikuti perlombaan. Baik peserta dari Kabupaten tetangga yaitu, Kabupaten Bengkalis, Dumai dan Selat Panjang. Selain itu, kepada peserta dari negara tetangga, Malaysia juga diucapkan selamat datang dan selamat mengikuti perlombaan.

Ditambahkan, permainan jong ini sudah diwariskan turun temurun oleh nenek moyang bangsa Melayu. Permainan ini digelar saat waktu segang atau angin kencang melanda perairan Kepri. Saat nelayan tidak melaut, mereka memainkan Jong ini. Jadi pengisi waktu lowong, tambahnya.

Sementara itu Kadis Disparbud Kabupten Karimun, Zamri mengatakan bahwa kegiatan perlombaan Jong tersebut digelar guna untuk menarik, menggaet ataupun mendatangkan wisatawan ke Kabupaten Karimun. Festival Jong digelar tidak tetap setiap tahunnya, karena permainan ini digelar berdasarkan dengan angin dan cuaca.

Di samping itu sambung Zamri, festival atau perlombaan Jong ini merupakan budaya Melayu yang perlu sekali dipertahankan dan sangat perlu dilestarikan agar tidak mati pada generasi berikutnya. Apalagi budaya melayu didaerah Kabupaten Karimun ini.

Pembukaan lomba Jong tersebut ditandai dengan pembunyiaan terompet angin dan dihadiri sejumlah OPD dan tamu undangan lainya.

 

 
Penulis : Hasian

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

3 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

5 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

5 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

13 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

17 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.