Categories: BATAM

Hang Nadim Tambah Dua Mobil Damkar Canggih Buatan Jerman

BATAM – Memasuki bulan September 2017, Bandara Hang Nadim Batam terus melakukan berbagai pengembangan, salah satunya adalah dengan melakukan peremajaan atas kendaraan Pemadam Kebakaran yang dimilikinya.

Awal September ini, telah tiba 2 unit kendaraan Pemadam Kebakaran Foam Tender Type 1 buatan Jerman. Penambahan 2 unit kendaraan Foam Tender canggih ini dimaksudkan untuk memenuhi standar pelayanan Keselamatam Penerbangan di Bandara Hang Nadim.

Sebagai Bandara kelas utama, kategori level operasional Penaggulangan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PKP-PK), Bandara Hang Nadim adalah Level IX, yang merupakan level tertinggi dalam pelayanan PKP-PK di operasional sebuah Bandara.

Kendaraan Foam Tender Type 1 yang mulai dioperasikan ini merupakan salah satu kendaraan foam tender yang terbaik di dunia, dan Bandara Hang Nadim merupakan satu-satunya Bandara di Indonesia yang secara resmi memiliki dan mengoperasikan kendaraan ini.

Selain berbagai kecanggihannya, kendaraan ini juga tidak membutuhkan banyak personil utk mengoperasikannya sebagai mana kendaraan foam tender tipe-tipe lawas. Foam Tender merk Ziegler ini hanya membutuhkan 3 orang personil untuk mengoperasikannya.

Guna memenuhi kompetensi personil dan menjamin kesiapan operasional dan perawatannya, pagi tadi, 11 September 2017, Deputi Pengusahaan Sarana Usaha membuka secara resmi pelaksanaan Site Training dan Site Acceptance Test Kendaraan PKP-PK Foam Tender Type 1 bagi seluruh personil PKP-PK Bandara Hang Nadim, dengan tenaga instruktur yang berasal dari Ziegler, Jerman.

 

 
Humas BP Batam

Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

6 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

8 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

8 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

16 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

20 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

22 jam ago

This website uses cookies.