Categories: Karimun

Herpandi Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Kelapa

KARIMUN – Herpandi (27) warga Jalan Telaga Tujuh RT 004 RW 003 Kelurahan Sungai Lakam Barat Kecamatan Karimun Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) ditemukan warga tewas tergantung diatas pohon kelapa di pesisir pantai Kuda Laut sebelah pantai Pak Imam, Selasa (12/3/2019) malam sekira Pukul 22.00 WIB. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban.

Kapolsek Balai Kota, AKP Budi Hartono melalui rilis resminya kepada media ini mengatakan bahwa saat ditemukan, Herpandi sudah tidak bernyawa lagi dalam kondisi rergantung diatas pohon kelapa setinggi 5 Meter dengan seutas nilon warna kuning dan hitam yang diikatkan di pelepah pohon kelapa dengan posisi kaki tidak menjejak atau tidak menyentuh  tanah setinggi 3 Meter.

Dikarakan, temuan itu pertama sekali diketahui oleh saksi Azman yang malam itu pulang dari menjaring dan memarkirkan atau menambatkan kapalnya yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Selanjutnya, Azman menghidupkan senter dan menyenter ke arah sekitar kapal dan kemudian Azman melihat ada seseorang yang sudah tergantung di atas pohon kelapa.

Sontak Azman kaget dan berteriak minta tolong sembari membertahukan temuan itu kepada masyarakat sekitar yang diteruskan ke pihak kepolisian. Mendapat laporan itu, Piket Unit Reskrim dan Identifikasi Polsek Balai  langsung turun menuju ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan melakukan pengamanan TKP dengan memasang Police Line.

“Saat dilakukan olah TKP, ditemukan satu pasang sandal merk Swallow warna Biru, satu buah pisau karter warna hijau  dan satu buah mancis gas warna hijau. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban,” terang Budi, Rabu (13/3/2019) pagi.

Disebutkan, setelah jasad korban diturun dari pohon kelapa, pihak keluarga meminta agar jasad Herpandi langsung dibawa ke rumah korban. Sesampainya dirumah korban, lanjutnya, pihak Kepolisian membuat berita acara penyerahan jenazah dan membuat surat penolakan visum dan autopsi yang ditandatangani oleh keluarga korban dan disaksikan oleh Ketua RT dan RW setempat.

Dijelaskan, tidak diketahui apa motif dan penyebab korban mengakhiri hidupnya. Namun keluarga telah menerima dengan ikhlas kematian Herpandi. Korban akan dimakamkan oleh pihak keluarga hari ini, tambahnya.

“Atas permintaan keluarga, jasad Herpandi kita serahkan ke pihak keluarga untuk disemayamkan dan membuat setta menandatangani pernyataan menolak visum dan autopsi terhadap jasad korban,” pungkasnya.

 

Penulis : Hasian

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

5 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

7 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

9 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

9 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

10 jam ago

This website uses cookies.