Indonesia Selamatkan 43 Penyu yang Terancam Punah dari Pemburu Liar

BALI – Pihak berwenang Bali, Jumat (13/1), mengatakan mereka baru saja menyelamatkan 43 penyu hijau yang terancam punah dalam operasi rutin Angkatan Laut.

Chelonia mydas, spesies penyu hijau yang dilindungi di Indonesia, telah diamankan di sebuah pangkalan Angkatan Laut dan dirawat oleh petugas satwa liar yang nantinya akan dilepasliarkan kembali ke alam liar.

“Inilah keberhasilan tim Gabungan Lanal, sehingga kita dapat menyelamatkan sekitar 43 penyu hijau dalam keadaan hidup dan sehat,” kata Komandan Lanal Denpasar Kolonel Marinir I Dewa Rake Susila kepada wartawan.

Pihak berwenang mengatakan Angkatan Laut menemukan para pemburu liar di daerah Gilimanuk dalam operasi itu. Para pemburu itu sendiri berhasil melarikan diri dan meninggalkan jarahan mereka.

Indonesia telah menjadi pusat perdagangan internasional penyu laut, memenuhi permintaan dari negara-negara seperti Malaysia, Vietnam dan China.

Populasi penyu hijau, salah satu penyu laut terbesar, telah mengalami penurunan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir karena perburuan, hilangnya tempat bertelur di pantai, dan tertangkap oleh alat penangkap ikan.

Penyu hijau dan penyu-penyu jenis lain juga menjadi korban krisis plastik laut yang terus meningkat di dunia. Satwa liar itu biasanya mati setelah menelan plastik dalam jumlah besar./VOA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

2 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

2 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

14 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.