Categories: BATAM

Jaksa Beberkan Kronologi Kasus Narkoba 11 Mantan Polisi Batam

Tidak berhenti disitu, dari dakwaan terdakwa Satria Nanda, kembali terungkap bahwa pada awal September 2024, saksi Shigit Sarwo Edhi memerintahkan saksi Nurdeni Rian dan Budi Setiawan untuk mencari pembeli 5 kilogram sabu yang masih tersisa.

Saksi Nurdeni Rian kemudian menghubungi saksi Rio Aditya, yang menyatakan kesediaannya untuk membeli sabu tersebut dengan harga Rp400 juta per kilogram.

Pada 8 September 2024, saksi Nurdeni Rian, Baktiar Tobishima Sitorus, Budi Setiawan, Rheno Rizki Putra, dan Veridian Saifullah bertemu dengan Rio Aditya dan Sofyan alias Kenon Bin Laode Aru di daerah Sekupang. Sabu seberat 5 kilogram tersebut kemudian diserahkan kepada Laode Bob Safioeddin, yang akan membawa sabu tersebut ke Provinsi Riau menggunakan kapal.

Pada 10 September 2024, Polres Indragiri Hilir di Riau berhasil menangkap Laode Bob Safioeddin dan Arianto Als Anto Ganja di Tembilahan, Riau. Saat penggeledahan di rumah Arianto, ditemukan tas ransel berisi 5 paket sabu seberat 5,001,68 gram. Barang bukti tersebut kemudian dibawa ke laboratorium forensik untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Atas perbuataannya, terdakwa Satria Nanda didakwa dengan dakwaan kesatu Primir Pasal 114 Ayat (2) Jo Pasal 132 Ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika Jo Pasal 64 Ayat (1) KUHP, Subidair Pasal 112 ayat(2) jo pasal 132 ayat(1) Undang-undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tantang Narkotika Jo Pasal 64 ayat(1) KUHP dan Kedua Pasal 140 ayat(2) Undang-undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Sidang perkara ini akan dilanjutkan pada 6 Februari 2025 dengan agenda pemeriksaan saksi-saksi./PT

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Drone Angkut DJI FlyCart 100 Dukung Pengiriman Barang Tanpa Mendarat

DJI FlyCart 100 dirancang untuk mendukung pengiriman logistik udara tanpa pendaratan di lingkungan dengan keterbatasan…

2 hari ago

Sambil Menunggu Usaha Untung, Bertahan Hidup Tetap Perlu Strategi

Memulai usaha selalu diawali dengan harapan. Produk sudah siap, konsep sudah dipikirkan, dan semangat masih…

2 hari ago

Hujan di Wilayah Jakarta, KAI Imbau Pelanggan Datang Lebih Awal dan Gunakan Face Recognition

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengimbau para pelanggan kereta api untuk…

2 hari ago

Komitmen Melayani Sepenuh Hati, Jasa Marga Dukung Hunian Danantara dengan Salurkan Bantuan Pemulihan Pascabencana di Aceh

Aceh (09/01), Sejalan dengan semangat Melayani Sepenuh Hati untuk Negeri, PT Jasa Marga (Persero) Tbk…

2 hari ago

ANTAM Luncurkan Emas Batangan Tematik Imlek “Year of the Horse”

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM meluncurkan Emas Batangan Tematik Imlek “Year of The…

2 hari ago

Tingkatkan Keselamatan Perka, KAI Daop 7 Madiun Tutup Perlintasan Liar

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 7 Madiun terus memperkuat komitmennya dalam menjaga keselamatan…

2 hari ago

This website uses cookies.