Categories: HeadlinesHUKRIM

Jumlah Hakim Terbatas, Beberapa Sidang Terpaksa Dipimpin Hakim Tunggal

BATAM – www.swarakepri.com : Banyaknya perkara baik pidana maupun perdata yang dilimpahkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk disidangkan hari ini, Rabu(8/5/2013) mengakibatkan Hakim di Pengadilan Negeri Batam sedikit kerepotan.

Karena tidak mau mengundur sidang, dengan puluhan kasus yang akan disidangkan dan jumlah Hakim yang terbatas, beberapa perkara terpaksa disidangkan dengan hanya dipimpin Hakim Tunggal.

Pejabat Sementara(PJS) Ketua Pengadilan Negeri Batam, Merrywati kepada swarakepri mengatakan bahwa keputusan menerapkan Hakim Tunggal dalam beberapa kasus hari ini(rabu,red) terpaksa diambil karena jumlah Hakim yang ada terbatas dan juga sudah disampaikan ke Jaksa Penuntut Umum.

“Jumlah Hakim saat ini kurang karena ada beberapa Hakim yang pindah tugas ke daerah lain. Keputusan sidang dengan Hakim Tunggal tersebut juga tidak dipermasalahkan oleh Jaksa Penuntut Umum,” ujarnya.

Perkara yang disidangkan dengan Hakim tunggal, menurut Merrywati belum ada masuk ke tahap vonis. Namun baru sampai ke sidang dakwaan, tuntutan dan pemeriksaan saksi.

“Kami khawatir sidang diundur-undur terus, karena ini menyangkut nasib orang. Kalau diudur-undur nanti Jaksanya juga yang repot,” terangnya.

Dari hasil pantauan media ini di Pengadilan Negeri Batam siang tadi,(rabu,red) terlihat jelas perbedaan yang mencolok dengan kondisi Pengadilan Negeri Batam dalam tiga minggu terakhir. Jika sebelumnya Pengadilan Negeri Batam tampak sepi karena sedikit sidang, hari ini justru perkara “bertumpuk” untuk disidangkan.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

4 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

4 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

6 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

8 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

8 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

8 jam ago

This website uses cookies.