Categories: BATAM

Kapal Tabrak Terumbu Karang di Tanjunguncang Batam, ABI Lapor ke Gakkum KLHK

BATAM – Perkumpulan Akar Bhumi Indonesia (ABI) melaporan peristiwa tabrakan terumbu karang di lokasi Ground Fishing masyarakat Nelayan Pulau Buluh oleh Kapal Tugboat  SOL 1002 bergandeng bersama Tongkang SOL 2319 bermuatan pasir di perairan Tanjung Uncang, pada Sabtu (8/1/2022) lalu ke Penegakan Hukum Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan(Gakkum KHLK).

Hal ini disampikan Founder ABI Hendrik Hermawan kepada SwaraKepri, Sabtu(22/1/2022).

Hendrik menjelaskan, dalam audiensi yang digelar DKP Kepri melalui Kantor Cabang (Kacab) Batam terkait aduan dari Pokmaswas Pulau Buluh Mandiri masih belum menemukan titik temu untuk menjalin kesepakatan antara kedua belah pihak.

“Karena tidak menemukan keputusan dalam mencari keputusan dalam audiensi ini, maka kami dari ABI sempat meminta pihak DKP Kepri Cabang Batam untuk memberikan waktu satu hari untuk masing-masing pihak mengevaluasi tuntutan dan sikap perusahaan sebelum pihak DKP menulis notulen audiensi saran kami ini langsung disetujui oleh pihak DKP Kepri Cabang Batam,” jelasnya.

Kata dia, setelah diberi waktu satu hari untuk berunding, masyarakat nelayan Pulau Buluh dan pihak PT SOL juga tetap dengan keputusan masing-masing. Oleh karena itu pada Sabtu (22/1/2022) usai mendapatkan surat kuasa dari masyarakat nelayan Pulau Buluh, ABI melaporkan insiden ini ke Gakkum KLHK RI melalui Badan Pengamanan dan Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BPPHLHK) yang berkantor di Medan, Sumatera Utara untuk menginvestigasi insiden ini sesuai dengan UU No. 32 tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan UU No. 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.

“Surat laporan hari ini sudah kami kirimkan ke BPPHLHK. Terkait rencana ke depannya kami masih menunggu balasan dari surat kami,” tegasnya.

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.