Categories: Karimun

Kapal Tenggiri 4 Tenggelam di Perairan Kenipan Karimun

KARIMUN – Kapal Speed Boat (SB) Tenggiri 4 bermuatan sayur yang berlayar dari Tanjung Buton, Siak Riau menuju Pulau Batam, tenggelam di Perairan Pulau Kenipan Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (28/7/2019) sekitar pukul 13.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kerugian ditafsir mencapai hingga ratusan Juta Rupiah.

Informasi diperoleh, Kapal yang dinakhodai Jamil dan bersama 5 orang Anak Buah Kapal (ABK) itu, diduga menabrak batu yang mengakibatkan kapal pecah dan tenggelam di Perairan Pulau Tikus Kenipan Karimun pada titik koordinat 0′ 55′  35,3712 N 103′ 19′ 49,3287  E.

“Dibantu masyarakat, nelayan tim SAR gabungan petugas KPLP Selat Beliah, tim Tagana Kabupaten Karimun dan Satuan Polisi Air (Sat Pol Air) Polres Karimun, nakhoda dan seluruh ABK Kapal, berhasil dievakuasi dan selamat,”terang Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Karimun, Dedi Risdianto.

Hingga saat ini, tambahnya, pihaknya bersama tim gabungan yang lainya dan dibantu nelayan serta masyarakat, masih berupaya mengevakuasi kapal dan barang bawaan guna memperlancar arus laut yang padat di sekitaran perairan tersebut.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Karena, nakhoda dan ABK Kapal selamar dan sudah dievakuasi ke darat,”terang Dedi mengakhiri.

 

 

Penulis : Hasian

Sumber : Tagana Kabupaten Karimun.

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

13 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.