Categories: BATAM

Kemensos Perkenalkan Aplikasi SLRT di Batam

BATAM – Kementerian Sosial Republik Indonesia bersama Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau memperkenalkan dan mensosialisasikan program aplikasi Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Puskesos di Hotel 89 Hotel Nagoya, Selasa (24/10/2017)

Kegiatan ini dibuka dan oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau, Doli Boniara dan dihadiri perwakilan Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan Bappeda Kota Batam.

Kota Batam sendiri menjadi tempat pertama di Provinsi Kepulauan Riau untuk pelaksanaan Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos)

Tujuan dari program adalah untuk perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan, seperti jaminan sosial, perlindungan sosial, rehabilitasi dan pemberdayaan sosial yang di prioritaskan kepada masyarakat Miskin yang nantinya akan di tetapkan melalui SLRT berdasarkan Pengaduan dari masyarakat maupun individu lainnya.

Kepala Pemberdayaan Fakir Miskin Provinsi Kepri, Kristina Purba, mengatakan bahwa program ini sangat membantu Pemerintah Kabupaten Kota untuk Penanganan masalah Kesehatan, Pendidikan dan pengaduan Sosial lainya dari masyarakat.

“Kemensos melalui Direktorat Fakir miskin telah membentuk SLRT dan pusat Kesejahteraan Sosial, inilah yang nantinya akan melayani seperti pengurusan, pembuatan, pelayanan, aduan terkait KIS, KIP, Rastra, Program PKH, Kube dan PSKS yang masuk dalam Program Skala Nasional melalui aplikasi,” jelasnya.

Sementara itu Indah Raswati, narasumber Pusdatinbang Kementerian Sosial berharap, program ini bisa membantu masyarakat di Batam.

“Diharapkan tenaga fasilitator yang berperan dalam pengugumpulan data dan mengidentifikasi data di tingkat desa atau kelurahan kemudian dilaporkan kepada kepala Supervisor (tingkat kecamatan) kemudian ke manager (Dinas Sosial).Dengan adanya SLRT ini integrasi informasi dapat bersinergi, baik dari Dinsos Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Dinas Sosial dalam melayani masayarakat miskin (PMKS),” terangnya.

 

 

Penulis : Tatang Hidayat

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.