Categories: KEPRI

Ketua Persit KCK Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial di Pulau Terluar

NATUNA – Ketua Persit KCK PD I/BB, Dessy Hassanudin beserta rombongan melaksanakan bakti sosial anjangsana dan menyerahkan sembako di dusun Air raya Kelurahan Bandarsah Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Kamis (18/3/2021) siang.

Kegiatan bakti sosial anjangsana ini dilaksanakan disela-sela kunjungan kerja Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin beserta Ketua Persit KCK PD I/BB ke Kodim 0318/Natuna Kepulauan Riau.

Pada kesempatan tersebut Dessy Hassanudin beserta rombongan berkesempatan untuk melaksanakan kegiatan anjangsana dan memberikan sembako yaitu dalam rangka HUT ke-75 Persit Kartika Candra Kirana tahun 2021.

Dessy mengatakan, agenda kegiatan ini selain memberikan tali asih kepada warga yang membutuhkan juga sekaligus ingin mengetahui secara langsung keadaan masyarakat di pulau terluar khususnya Natuna.

“Hal ini kita lakukan dalam rangka memperingati HUT Ke-75 Persit Kartika Chandra Kirana tahun 2021 dengan harapan apa yang kami lakukan ini dapat menjadi penyemangat untuk warga dimasa pandemi covid 19 ini,” ujarnya.

Kegiatan anjangsana dan penyerahan sembako tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Persit KCK PD I/BB, Dessy Hassanudin didampingi Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang LXXII Kodim 0318/Natuna Koorcab Rem 033/WP PD I/Bukit Barisan Ny. Risma Putri./RD_JOE(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedutaan Besar India Bersama The Habibie Center Fasilitasi Diskusi Meja Bundar: Perkuat Peran Global South Lewat BRICS

Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menyatakan bahwa keanggotaan Indonesia dalam BRICS merupakan langkah…

41 menit ago

Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan Dari Stasiun Malang

Menjelang libur panjang memperingati Jumat Agung dan Paskah di bulan April 2025, KAI Daop 8…

2 jam ago

Tegas! Kapolda Riau Copot Kapolsek Imbas Pengeroyokan Dept Collector Depan Polsek

RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…

4 jam ago

Peduli Lingkungan, KUA Siak Hulu Ikut Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa

RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…

4 jam ago

Mewujudkan Ruang Kolaborasi yang Estetis dan Fungsional: Merancang Lingkungan yang Sempurna untuk Kerja Tim

Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…

5 jam ago

Integrasi MiiTel & OneTalk: Kelola Call dan Chat Pelanggan dalam Satu Dashboard

MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…

6 jam ago

This website uses cookies.