Categories: BATAM

Kualitas Udara Batam Membaik, Kadinkes: Tetap Jaga Kesehatan dan Jangan Bakar Sampah

BATAM-Hasil pengukuran dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan
Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Kelas I Batam terhadap Indeks standar pencemaran udara (ISPU) hari ini berada di rentang angka 0-50 yang berarti baik (warna hijau).

Meski kualitas udara Batam hari ini membaik, Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Didi Kusmajardi mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan juga tidak membakar sampah.

“Alhamdulillah kualiatas udara Batam hari ini berada di rentang angka 0-50 menunjukkan warna hijau yang berarti baik. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan juga jangan menambah polusi udara saat ini dengan tidak membakar sampah. Sehingga kita juga bisa mendukung kualitas udara disini, dan mengurangi dampak yang di akibatkan oleh bencana alam karhutla yang terjadi sekarang” ujarnya, Kamis (19/9/2019).

Sementara kalau ISPU di atas 50 hingga 100, lanjut Didi, itu kondisinya sedang. Dalam kondisi tersebut tidak dianjurkan untuk banyak beraktifitas di luar rumah terutama bagi ibu hamil dan orang yang berpenyakit asma atau jantung.

Didi juga mengatakan, untuk masyarakat yang beraktifitas diluar rumah terutama pengendara motor untuk menggunakan masker.

“Untuk masyarakat yang beraktifitas di luar rumah, diharapkan menggunakan masker. Kalau bisa maskernnya yang 95, ataupun masker yang N90 yang dapat menyaring sekitar 40% partikel polutan,” tambahnya.

Untuk himbauan lainnya Didi menganjurkan masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan cara mengonsumsi air putih yang cukup, memakan buah dan sayuran, dan menerapkan pola hidup sehat lainnya.

Ia berharap semoga bencana karhutla yang terjadi saat ini bisa cepat selesai dan hujan juga segera turun.

“Semoga segera turun hujan sehingga kondisi ini cepat pulih dan aktivitas masyarakat tidak terganggu. Kemudian kami berharap kepada seluruh elemen masyarakat baik ormas dan sebagainya bisa membantu pemerintah dan sesama untuk menyediakan dan membagi masker secara swadaya karena ketersediaan masker kami juga terbatas,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

Penulis: Ivan
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Dorong Transformasi Digital Holding Perkebunan Nusantara, PT KPBN Resmi Luncurkan Dashboard DESY

PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (PT KPBN), entitas di bawah Holding Perkebunan Nusantara PTPN III…

10 jam ago

Bittime Tanggapi Bitcoin Tembus $95.000 Akankah Jadi Sinyal Kebangkitan Menuju Rekor Baru?

Jakarta, Januari 2026 - Aset kripto nomor satu di dunia, Bitcoin, akhirnya menunjukkan pergerakan positif yang…

11 jam ago

Sinergi Logistik Nasional: Stasiun Belawan Perkuat Mata Rantai Integrasi Kereta Api dan Jalur Laut

Di tengah upaya pemerintah memperkuat sistem logistik nasional, Stasiun Belawan mengukuhkan posisinya sebagai titik krusial…

11 jam ago

Tokocrypto Publikasikan Saldo Simpanan, Aset Pengguna Tumbuh Dua Kali Lipat

Jakarta, 12 Januari 2026 — Tokocrypto memperkuat upaya membangun kepercayaan pengguna dengan menerapkan Proof of Reserves (PoR) atau…

12 jam ago

Jumlah Penumpang KAI Bandara Medan dan Yogyakarta Tumbuh 20 Persen Sepanjang 2025

PT Railink mencatat pertumbuhan signifikan jumlah penumpang sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara di…

14 jam ago

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

21 jam ago

This website uses cookies.