KARIMUN – Tiurma Melvaria Sitompul resmi menjabat sebagai Panitera Muda Hukum Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau, Selasa (10/1/2017) pagi.
Melvaria yang sebelumnya mengabdi di Pengadilan Negeri Batam ini dilantik bersama dengan Eko Wahono sebagai Panitera Muda Pidana.
Pantauan SWARAKEPRI.COM di lapangan, Melvaria dilantik oleh Ketua PN TBK Fathul Mujib dan disaksikan oleh staf PN TBK, beberapa Hakim dan panitera dari Batam.
“Di tempat tugas yang baru ini saya akan berusaha cepat beradaptasi dan bisa menuangkan pengalaman yang saya dapat selama di tempat tugas yang lama,” kata Melvaria.
Dia berjanji akan memberikan yang terbaik di tempat yang baru dan berharap bisa melaksanakan tugas tanpa harus melanggar sumpah janji jabatan.
“Saya juga masih butuh masukan dan berharap di tempat tugas yang baru ini bisa diterima dengan rasa yang lebih dari sebuah keluarga,” harapnya.
Sementara itu Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun, Fathul Mujib meminta agar Panitera Muda Hukum yang baru bisa menuangkan pengalaman yang sudah didapat selama ini di tempat yang lama dan bekerja dengan optimal.
“Saya berharap ibu Melvaria bisa berbagi pengalaman dengan kami di tempat yang baru ini dan menjalankan semboyan yang digalakkan Presiden yaitu Kerja, kerja dan kerja,” pungkasnya.
RONI/NANDO
JAKARTA - Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) pada perayaan Idulfitri 1446 Hijriah memberitahukan…
RIAU - Sidang gugatan dan klaim PTPN IV regional III sebesar Rp140 Miliar terhadap Koperasi…
LINGGA – Dari langkah kecil yang dilakukan dengan tulus, sebuah gerakan sosial bernama Jumat Pagi…
RIAU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Siak Hulu H. Azmi Tamin Aminullah resmi…
BATAM - Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Kepri, Kombes Silvestre Simamora mengatakan kerugian negara…
KEPRI - PT. Rancang Bangun Mandiri (PT. RBM) resmi menjadi kontraktor pelaksana pembangunan Gedung Fakultas…
This website uses cookies.