BATAM – swarakepri.com : Pengadilan Negeri Batam buka bersama dengan 40 anak yatim dari Panti Asuhan Darussalam Tiban Kampung di Hotel Harris Batam Center, Senin(29/7/2013).
Humas Pengadilan Negeri Batam, Thomas Tarigan mengatakan bahwa tujuan digelarnya acara ini adalah sebagai bentuk kasih sayang kepada anak-anak panti asuhan sekaligus sebagai untuk meningkatkan jalinan silaturahmi dalam Keluarga Besar Pengadilan Negeri Batam.
“Kami ingin berbagi kasih bersama anak yatim dan mudah-mudahan bisa mereka ikut merasakan kebahagian pada bulan ramadhan ini,” kata Thomas.
Dalam kesempatan itu, keluarga besar PN Batam juga memberikan parcel lebaran dan santunan kepada 40 anak yatim dari panti asuhan Darussalam Tiban Kampung.
Sebelum berbuka puasa, acara yang dihadiri oleh keluarga besar PN Batam, awak media dan anak-anak yatim Panti Asuhan beserta tamu undangan lainnya ini disuguhkan ceramah agama yang dikemudian dilanjutkan dengan pemberian parcel lebaran oleh Ketua Pengadilan Negeri Batam, Jack Johanis Oktavianus.(red)
MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…
BATAM - Dinas Penataan Ruang Pemerintah Kota Semarang sambangi Direktorat Infrastruktur Kawasan Badan Pengusahaan Batam…
SEOCon Forum Bali 2024, konferensi digital marketing terbesar di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa…
Celebrate New Year’s Eve 2024 at Café del Mar Bali with an electrifying lineup featuring…
WSBP mengajak 25 siswi SMA Negeri 1 Kalijati untuk untuk memahami pentingnya kesempatan berkarir perempuan…
URALA Indonesia, Digital PR Agency di Indonesia, berkomitmen untuk selalu menghadirkan lingkungan kerja yang baik,…
This website uses cookies.