Hadir dalam unniversery ini komunitas milenial Batam antara lain. Batam Hub, Mudamudi Batam, Hits Batam, Kepri Insta dll,
“Apalagi sebentar lagi ada pembebasan kunjungan wisman, daerah wisata kita siapkan. Mudahan dengan kami hadir, kita sama termotivasi untuk bangkitkan ekonomi bersama,” ujarnya.
Sementara itu Kadisbudpar Kota Batam , Ardiwinata mengatakan bahwa anak milenial Batam sangat berhubungan dengan sektor ekonomi kreatif, yg sub sektornya antaralain Kuliner, Aplikasi, Film, Musik, Games Fashion, Advertaising, Radio, fotografi, Komunikasi visual, sampai kepada Kria.
Pemilik Sunmofee Tropical Ainun menyampaikan terimakasih kepada tamu undangan yang hadir, terkhusus kepada walikota. Ia memohon doa agar Sunmofee ke depan terus sukses.
Ainun bercerita, cikal bakal cafe tersebut berdiri dimulai dengan usaha kebun anggur oleh orangtuanya. Namun, kebun anggur dinilai lama dan terbersit keinginan mengembangkan usaha lain. Bukan tanpa sebab, Ainun ingin usahanya tersebut juga memberikan dampak yang positif bagi warga setempat.
“Kami ingin secepatnya berbagi manfaat untuk warga Kampung Terih. Awalnya sempat berpikir bikin homestay, tapi terkendala Covid-19. Maka hadirlah cafe ini,” imbuhnya./Disbudpar