Wagub Lepas Pawai Taaruf MTQ Kepri di Karimun

Pawai Taaruf Dimeriahkan 21.641 orang peserta

KARIMUN – swarakepri.com : Wakil Gubernur Kepulauan Riau Soerya Respationo didampingi para pejabat Provinsi Kepri dan pejabat dari 7 Kabupaten Kota di Kepri melepas pawai taaruf Musabawah Tilawatil Quran ke-V Tingkat Provinsi Kepri, pagi tadi, Kamis(20/3/2014) di Panggung Rakyat Sri Kemuning, Tanjung Balai Karimun.

Saat melepas peserta Soerya mengatakan pawai taaruf sebagai pembuka digelarnya MTQ tidak hanya untuk memeriahkan lomba seni baca al Quran, tetapi untuk syiar Islam.

“Dengan pawai taaruf ini kami berharap setiap kafilah termotivasi untuk bertanding melalui berbagai cabang lomba,” katanya.

Selain menjadi ajang menampilkan keanekaragaman budaya dari 7 kabupaten/kota, kata Wagub juga sekaligus menghibur warga masyarakat dengan kesenian bernuansa Islami.

Sementara itu Koordinator Pawai Taaruf MTQ V Kepri Sudarmadi saat dikonfirmasi disela-sela acara mengaku bahwa sebanyak 21.641 orang turut memeriahkan kegiatan tersebut, yakni dari peserta dan penggembira utusan 7 kafilah dari 7 kabupaten/kota yang ada di Kepri.

“Kafilah Kabupaten Anambas mengikutsertakan 712 orang, kafilah Kota Batam 600 orang, Natuna 267 orang, Tanjungpinang 630 orang, Bintan 875 orang, Lingga 827 orang, dan kafilah tuan rumah Kabupaten Karimun sebanyak 17.730 orang,”jelasnya.

Dikatakannya pawai taaruf tersebut juga diperlombakan dengan kriteria penilaian meliputi tema, religi, kemelayuan, harmoniasi dan partisipasi.

Usai pawai taaruf, Wagub dan Bupati Karimun Nurdin Basirun menandatangani prasasti nama-nama qori dan qoriah yang pernah menjuarai MTQ tingkat provinsi, nasional maupun internasional.

Prasasti tersebut rencananya akan dipajang di Tugu Taqwa yang baru selesai dibangun tidak jauh dari Panggung Rakyat Putri Kemuning dan dijadwalkan akan diresmikan pada hari pertama pelaksanaan MTQ pada Jumat (21/3). (ant/bes)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

6 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

8 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

18 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.