Categories: BATAM

Warga Bengkong Mengaku Alami Kekerasan saat Penggusuran, Ini Kata Kapolres

BATAM – Kapolresta Barelang, Kombes Pol Prasetyo Rachmad Purboyo mengatakan, pihaknya belum mengetahui soal adanya warga yang terluka saat peristiwa penggusuran di Kampung Tua Seranggong Kelurahan Sadai, Kecamatan Bengkong, Kamis (09/01/2020) kemarin.

Prasetyo menghimbau warga yang mengaku mengalami kekerasan agar membuat laporan ke pihak Kepolisian agar dapat diproses.

“Silahkan lapor, akan kita proses,” tegas Prasetyo kepada Swarakepri, Kamis (9/1/2020).

Sebelumnya, Agus salah seorang warga mengaku telah menjadi korban pemukulan yang dilakukan oleh oknum ormas yang mengawal penggusuran bangunan tersebut.

Baca Juga: Kuasa Hukum PT.APM dan PT.PBB Bantah ada Intimidasi Terhadap Warga Bengkong

Dijelaskan Agus, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Pelakunya adalah salah satu ormas di Batam.

“Tidak mungkin kita mengada-ngada, yang mukul ormas. Kita tahu itu ormas karena ada lambangnya di baju,”
ujarnya.

Baca Juga: Malam Hari, Puluhan Warga Bengkong Datangi Kantor DPRD Batam

Menurutnya ada banyak warga yang mengalami luka ringan karena penggusuran tersebut sempat ricuh. Dan yang mengalami luka cukup parah ada tiga warga termasuk dirinya.

“Yang terluka sudah banyak, tapi yang luka parah ada tiga orang. Satu orang bahkan dihajar total bang. Pak RT aja ditikam bang, ada 6 jahitan di kepala,” jelasnya.

 

 

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

9 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

10 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

7 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

9 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 jam ago

This website uses cookies.