Categories: HeadlinesNASIONAL

11 Kapolda Sertijab hari ini

JAKARTA – swarakepri.com : Sebanyak 11 Kepala Kepolisian Daerah(Kapolda) melakukan serah terima jabatan(sertijab), hari ini, Rabu(12/6/2013) di Ruang Rapat Utama(Rupatama) Mabes Polri, Jakarta.

Ke-11 Kapolda yang sertijab adalah Kapolda Jawa Barat (Jabar) dari Irjen Pol Tubagus Anis Angkawijaya kepada Irjen Pol Suhardi Alius yang sebelumnya Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri, selanjutnya Tubagus Anis mendapat posisi sebagai Kadiv TI Polri.

Posisi yang ditinggalkan Suhardi ditempati Brigjen Pol Ronny Frengky Sompie yang sebelumnya menjabat Karowassidik Bareskrim Polri.

Kepala Korps Brimob Irjen Pol Unggung Cahyono menjabat Kapolda Jawa Timur menggantikan Irjen Pol Hadiatmoko yang dimutasi sebagai Perwira Tinggi Mabes Polri.

Jabatan Kakorbromob yang ditinggalkan Unggung diisi Irjen Pol Rum Murikal yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol.

Kapolda Jawa Tengah (Jateng) dari Irjen Pol Didiek Sutomo Triwidodo kepada Irjen Pol Dwi Priyatno yang sebelumnya Sahlisospol Kapolri. Selanjutnya Didiek menjabat sebagai Wakabaintelkam Mabes Polri.

Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) dari Irjen Mudji Waluyo kepada Irjen Pol Burhanuddin Andi yang sebelumnya Widyaiswara Utama Sespim Lemdikpol Polri. Mudji selanjutnya menjabat Sahlisospol Kapolri.

Kapolda Sumatera Utara (Sumut) dari Irjen Pol Wisnu Amat Sastro kepada Irjen Pol Syarief Gunawan yang sebelumnya Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol, selanjutnya Wisnu menjadi Wakabaharkam Polri.

Kapolda Jambi dari Brigjen Pol Husen Karta Dipoera digantikan Brigjen Pol Satriya Hari Prasetya yang sebelumnya Karorenmin Bareskrim.

Kapolda Riau dari Brigjen Pol Suedi Husen kepada Brigjen Pol Condro Kirono yang sebelumnya Karobinops Sos Polri. Kapolda Kepulauan Riau dari Brigjen Pol Yotje Mende kepada Brigjen Pol Endang Sudrajat yang sebelumnya Dirsosbud Baintelkam. Selanjutnya Yotje menduduki jabatan baru sebagai Kasespimti Sespim Polri Lemdikpol.

Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) dari Brigjen Pol Bachtiar Hasanuddin Tambunan kepada Brigjen Pol Djoko Mukti Haryono yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Utama Bidang Kamneg Baintelkam Polri. Selanjutnya Bachtiar menjabat Inspektur I Inspektorat Badan Narkotika Nasional (BNN).

Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim) dari Brigjen Pol Anas Yusuf kepada Brigjen Pol Dicky D Atotoy yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Utara (Sulut). Selanjutnya Anas menempati jabatan baru sebagai Wakabareskrim Polri.

Posisi Kapolda Sulut dari Brigjen Pol Dicky Atotoy kepada Brigjen Robby Kaligis yang sebelumnya menjabat Irwil V Itwasum Polri(red/SP)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

6 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

8 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

18 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.