Categories: POLITIK

Ansar: Motor Operasional Dukung Kinerja RT/RW Di Masyarakat

TANJUNGPINANG – Calon Gubernur (Cagub) nomor urut 3, Ansar Ahmad jelaskan alasan program pembagian sepeda motor bagi RT/RW jika dirinya terpilih jadi Gubernur Kepri.

Menurut Ansar, perangkat pemerintahan yang paling bawah seperti RT dan RW merupakan ujung tombak pelayanan masyarakat harus diperhatikan secara serius.

Dukungan sarana dan prasarana serta operasional yang memadai, menurut Ansar harus aempu mendukung kinerja RT/RW di tengah masyarakat.

“Pengadaan motor operasional dan perhatian lainnya pada RT/RW dirasa sangat penting dalam rangka memback up kinerjanya di tengah-tengah masyarakat,” tuturnya di Kelurahan Melayu Kota Piring, Tanjungpinang Timur, Kamis (5/11/2020).

Dalam acara kampanye dan sosialisasi Pilgub Kepri 2020, Ansar menyebut bahwa salah satu kerja RT dan RW yang penting di era pandemi Covid-19 adalah memastikan warganya tetap aman.

“Jangan sampai RT dan RW tidak tahu ada warganya tidak bisa makan karena pengaruh Covid-19. Atau karena pengaruh Covid 19, ada warga nya tidak bisa berobat ke rumah sakit karena persoalan tidak ada biaya,” tegas Ansar.

Selain program pemberian kendaraan operasional bagi RT dan RW, Ansar juga memprioritaskan program jaring pengaman sosial untuk membantu masyarakat.

“APBD itu untuk masyarakat. Kalau sifatnya urgen dan penting, sangat perlu diback up melalui APBD. Kita ingin masyarakat Kepri tetap terjaga dengan baik,” pungkasnya./Shafix

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

2 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

3 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

4 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

4 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

4 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

14 jam ago

This website uses cookies.