Dihadang Ratusan Warga, PT Glory Point batal Eksekusi Lahan Kampung Harapan

BATAM – www.swarakepri.com : Rencana PT Glory Point untuk melakukan penggusuran terhadap bangunan di Kampung Harapan Bengkong Sadai kembali mendapat perlawanan dari ratusan warga yang tergabung dalam Forum RT/RW Kelurahan Bengkong Sadai, Selasa(28/5/2013) sekitar pukul 09.00 WIB.

Meskipun tak memperoleh ijin dari Pemerintah Kota Batam untuk melakukan penggusuran, pihak PT Glory Point tetap ngotot untuk menggusur 20 Kepala Keluarga, 1 Posyandu dan 1 Gereja yang ada di Lokasi tersebut. Rencana perusahaan developer tersebut akhirnya dibatalkan karena ratusan warga sudah melakukan penghadangan disekitar lokasi.

Sekretaris Forum RT/RW Keluarahan Sadai, Setya Putra Tarigan mengatakan bahwa aksi warga untuk melakukan pengahadangan eksekusi lahan di Kampung harapan berawal dari beredarnya surat kepada warga tertanggal 18 Mei 2013 yang menyebutkan bahwa PT Glory Point akan melakukan penggusuran sendiri tanpa bantuan dari aparat dan Tim terpadu.

“Kami masyarakat Sadai menyatakan bebas dari intimidasi, rasa takut teror dan menolak penggusuran oleh PT Glory Point yang dibekingi oleh preman dan oknum aparat,” tegas Tarigan.

Warga menurutnya tetap berpegang kepada Surat Kesepakatan Bersama (SKB) pada 19 Desember 2012 antara Pemko Batam, BP Kawasan, DPRD Batam, pihak kepolisian, warga dan PT Glory Point. “Warga telah siap lahir dan batin untuk mempertahankannya sampai kapanpun demi ketenangan, kenyamanan masyarakat Sadai,” tegasnya lagi.

Dari hasil pantauan swarakepri dilapangan aparat kepolisan dari Polresta Barelang dan Polsek Bengkong tampat berjaga-jaga disekitar lokasi lahan tersebut. Anggota DPRD Provinsi Kepri dari Partai Demokrat,Abdul Aziz dan Ketua Komisi I DPRD Batam, Nuryanto tampak terlihat diantara ratusan warga.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Thermax Hadirkan Solusi Pemanas Proses Listrik untuk Dukung Transisi Energi Bersih di Indonesia

Dalam upaya mendukung percepatan transisi energi bersih di Indonesia, Thermax, perusahaan solusi energi dan lingkungan…

51 menit ago

Konflik Lahan di Desa Memanas, Kades Tinjul Tempuh Jalur Hukum

LINGGA - Konflik lahan di Desa Tinjul, Kabupaten Lingga, akhirnya memasuki babak baru. Kepala Desa…

2 jam ago

Masa Angkutan Lebaran 2025, Lebih dari 343 Ribu Penumpang Gunakan LRT Sumsel

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan…

3 jam ago

Paskah yang Bermakna dengan Aktivitas Keluarga Penuh Kehangatan

Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…

6 jam ago

PT PAMA Gandeng Port Academy Tingkatkan Kompetensi SDM Lewat Diklat Jetty Master

Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…

6 jam ago

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

8 jam ago

This website uses cookies.