Komisi I DPRD Batam Anjurkan Aksi Mogok Kerja Buruh PT BBA Dihentikan

Tanggal 15 Januari 2014 akan Digelar RDP Gabungan

BATAM – swarakepri.com : Komisi I DPRD Batam menganjurkan agar sebagian buruh PT Bintan Bersatu Apparel(BBA) Batam menghentikan aksi mogok kerja dan kembali bekerja seperti biasa sambil menunggu adanya RDP gabungan yang akan digelar pada tanggal 15 Januari 2014 mendatang dengan mengundang pihak-pihak yang kompeten untuk mengambil keputusan.

Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi I DPRD Batam, Nuryanto atau Cak Nur saat membacakan kesimpulan hasil RDP yang dihadiri perwakilan buruh dari PUK FSPMI dan Managemen PT BBA, Disnaker Batam, Kantor Pajak dan BPJS Ketenagakerjaan Batam, Jumar kemarin(10/1/2013) di ruang serbaguna DPRD Batam.

“Kami berharap aksi mogok buruh bisa dihentikan dan semua pihak bisa menjaga situasi yang kondusif untuk menjaga citra kota Batam, kat a Cak Nur.

Selain meminta buruh dan managemen PT BBA Batam bisa menjaga situasi yang kondusif, Komisi I juga meminta aparat Kepolisian untuk memberitahukan perkembangan penanganan kasus pemukulan terhadap buruh yang saat ini sedang ditangani.

“Aparat Kepolisian kami minta memberitahukan perkembangan kasus tersebut kepada pelapor baik diminta atau tidak diminta,” lanjutnya.

Komisi I juga berjanji akan mengawal kasus tersebut hingga pelimpahan kasus ke pihak kejaksaan.

Terkait anjuran Komisi I untuk menghentikan aksi mogok kerja, perwakilan PUK FSPMI PT BBA Batam yang ikut dalam RDP tersebut langsung menyatakan menolak berhenti mogok kerja.

Hingga hari ini, Sabtu tanggal 11 Januari 2014, sebagian buruh PT BBA yang tergabung dalam PUK FSPMI Batam masih tetap melakukan aksi mogok kerja didalam lokasi perusahaan.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

6 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.