Pemko Batam Lamban, Warga Simpang Kara Ancam Bongkar Kios Liar

BATAM – www.swarakepri.com : Lambannya Pemerintah Kota Batam untuk membogkar kios-kios pedagang kaki lima yang ada di wilayah Center Park, Batam Center mendapat reaksi keras dari ratusan warga sekitar yang tergabung dalam Forum Warga Simpang Kara dengan melakukan unjuk rasa didepan Kantor Walikota Batam, pagi tadi,Senin(3/6/2013)

Warga yang kesal mengancam akan membongkar sendiri kios-kios liar tersebut jika Pemko Batam tidak segera membongkarnya.

Koordinator Aksi, Muhammad Nur Rohim dalam orasinya menegaskan bahwa tidak ada alasan Pemko Batam untuk tidak segera membongkar kios-kios liar yang berada disekitar center park karena surat perintah bongkar sudah dikeluarkan Satpol PP ditambah lagi dengan surat rekomendasi pembongkaran dari DPRD Batam.

“Apabila hari ini Pemko Batam juga tidak membongkar, kami sendiri yang akan membongkarnya,” tegas Nur.

Nur mengungkapkan bahwa selama ini row jalan disekitar center park sudah dikavling oleh preman-preman untuk dijadikan kios-kios liar. ” Dengan seenak perutnya para preman yang kami namai “Timses Walikota Batam” ini memperjualbelikan row jalan yang sudah dikavling,”ujarnya.

Sementara itu Wakil Wali Kota Batam, Rudi,SE kepada warga yang berunjuk rasa mengatakan pembongkaran kios-kios liar akan dilakukan Paling lambat besok(Selasa,red).

“Saya janji besok kios liar yang ada diSimpang Kara akan dibongkar,” kata Rudi.

Terkait keberadaan kios-kios yang sudah ditempati kata Rudi tetap akan ditata. Yang dibongkar hanya kios baru dibangun dan yang masih kosong.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

2 jam ago

KAI Dukung Kemandirian Operasi Whoosh, SDM Indonesia Kini Jalankan Seluruh Perjalanan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyambut baik tonggak sejarah baru dalam pengoperasian kereta cepat Whoosh,…

3 jam ago

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

3 jam ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

4 jam ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

4 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

5 jam ago

This website uses cookies.