Categories: HUKUM

Sidang Kasus Hari Murti, Hakim Minta Jaksa Hadirkan Gustian Riau

BATAM – Sidang kasus dugaan gratifikasi terdakwa Sutjahjo Hari Murti selaku Kabag Hukum Pemko Batam kembali digelar di Pengadilan Tipikor Tanjungpinang, Rabu(4/11/2020). Sidang dengan agenda mendengarkan keterangan saksi-saksi ini menguak sejumlah fakta baru.

Dalam persidangan, beberapa saksi memunculkan nama Gustian Riau selaku Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan(Disperindag) Kota Batam terkait Proyek Pembangunan Mall Pelayanan Publik(MPP) Kota Batam pada akhir 2017 yang dikelola oleh DPM-PTSP Kota Batam. Saat itu Kepala DPM-PTSP Batam dijabat oleh Gustian Riau.

Setelah mendengarkan keterangan saksi tersebut, Majelis Hakim menegur Jaksa Penuntut Umum(JPU) yang tidak menjadikan Gustian Riau sebagai saksi dalam kasus yang menjerat terdakwa Sutjahjo Hari Murti tersebut.

Majelis Hakim kemudian meminta JPU untuk menghadirkan Gustian Riau di persidangan.

Dari total 6 orang saksi yang dihadirkan ke persidangan, dua di antaranya yakni Hambramsyah dan Ferdian memberikan keterangan perihal kaitan Gustian Riau dan Hari Murti dalam proyek pembangunan MPP.

Dalam keterangannya, Hambramsyah yang merupakan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) pada pembangunan MPP, yang juga merupakan staf Gustian Riau kala itu, menjelaskan bahwa terdakwa Hari Murti diketahui ikut serta dalam pendampingan kegiatan pembangunan MPP.

Page: 1 2 3 4

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

31 menit ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

2 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

3 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

3 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

3 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

4 jam ago

This website uses cookies.