Categories: HeadlinesKarimun

SMA Negeri 1 Karimun Diduga Lakukan Pungli Penerimaan Siswa Baru

KARIMUN – swarakepri.com : Pihak Sekolah Menengah Atas(SMA) Negeri 1 Karimun yang beralamat di Jln Raja Oesman, Kabupaten Karimun diduga melakukan pungutan liar pada penerimaan siswa baru(PSB) tahun ajaran 2014-2015 dengan membebankan biaya sebesar Rp 1.650.000 kepada setiap siswa baru.

Anehnya biaya sekolah Peserta Didik Baru(PDB) tersebut justru diterapkan setelah adanya Surat Keputusan Ketua Komite Sekolah Nomor 422/VI/2014 yang diterbitkan secara sepihak tanpa melibatkan orang tua siswa. Dalam surat tersebut tertulis rincian biaya yang harus dibayarkan setiap siswa baru yakni biaya seragam sekolah sebesar Rp 795.000 dan biaya lain-lain sebesar Rp 855.000.

Yani, salah seorang orang tua murid kepada SWARAKEPRI.COM mengaku sangat keberatan dengan mahalnya biaya masuk yang dibebankan pihak sekolah dan komite yang ada. Ia juga mengatakan tidak pernah diundang untuk menghadiri rapat komite sekolah untuk membahas permasalahan ini.

“Kami sangat keberatan dengan biaya sebesar itu, apalagi kami(orang tua siswa,red) tidak pernah diundang sama sekali untuk rapat,” ujarnya pagi tadi, Kamis(26/6/2014).

Sementara itu Kepala sekolah SMA 1 Karimun, Riady ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kebijakan pihak Sekolah dan Komite tanpa melibatkan orang tua siswa. Namun ia berdalih hal tersebut dilakukan karena waktu yang terbatas.

“Sebenarnya kami mau melibatkan para para orang tua murid, tapi berhubung waktunya terbatas karena adanya ujian dan mendekati bulan puasa, pihak sekolah tidak sempat mengadakan rapat dan pertemuan dengan wali murid,” ujarnya berdalih.

Ketua Komite SMA Negeri 1 yang juga menjabat Kadispenda Karimun, Firmansyah hingga berita ini diunggah belum berhasil dikonfirmasi.(red/bes)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

60 menit ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

6 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

7 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

8 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

14 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

14 jam ago

This website uses cookies.