Kasus PT BBA Batam “Digiring” ke Ranah Politik

Besok, Permasalahan PT BBA Dihearingkan di Komisi I DPRD

BATAM – swarakepri.com : Gagalnya perundingan antara buruh dengan managemen yang berakibat digelarnya aksi mogok normatif oleh sebagian buruh PT Bintan Bersatu Apparel(BBA) Batam yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia(FSPMI) Batam akhirnya ditanggapi serius oleh Komisi I DPRD Batam.

Berdasarkan adanya permohonan untuk RDP dari PUK FSPMI PT BBA Batam, Jumat besok tanggal 10 Januari 2014,  Komisi I DPRD Batam yang membidangi hukum dan pemerintahan mengagendakan Rapat Dengar Pendapat(RDP) dengan buruh dan managemen PT BBA.

Coorporate Affair Manager PT BBA Batam, Saiful Badri ketika dikonfirmasi membenarkan adanya undangan untuk dari Komisi I DPRD Batam untuk mengelar Rapat Dengar Pendapat untuk membahas permasalahan karyawan di PT BBA.

“Dalam undangan tersebut Komisi I juga meminta agar pimpinan PT BBA juga hadir,” jelas Saiful, sore ini, Kamis(9/1/2014) di Batam Center.

Terkait permintaan Dewan untuk menghadirkan pimpinan PT BBA untuk Rapat Dengar Pendapat(RDP), Saiful menegaskan pimpinan PT BBA akan hadir untuk menjelaskan menjelaskan permasalahan karyawan yang saat ini masih melakukan aksi mogok normatif.

“Besok saya dan pimpinan PT BBA Batam akan hadir RDP,” ujarnya.

Ketika diminta tanggapannya mengenai undangan RDP yang berasal dari Komisi I yang membidangi Hukum dan Pemerintahan dan bukan Komisi IV yang membidangi ketenagakerjaan, Saiful mengatakan hal tersebut adalah wewenang Dewan dan pihak perusahaan menghargai undangan tersebut.

Sementara itu Rusmini Simorangkir, Anggota Komisi IV DPRD Batam ketika dikonfirmasi mengenai adanya pemanggilan Komisi I untuk RDP membahas permasalahan buruh di PT BBA, mengaku hal tersebut bisa dilakukan jika ada persoalan hukum yang terjadi antara pengusaha dan organisasi pekerja.

“Organisasi pekerja bermitra dengan Komisi I, namun kalau yang dibahas mengenai masalah ketenakerjaan mestinya dibahas di Komisi IV,” ujarnya.

Saat berita ini diunggah, sebagian buruh PT BBA yang tergabung dalam FSPMI Batam masih melakukan aksi mogok kerja normatif didalam lokasi perusahaan.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

COP30: MIND ID Tekankan Transformasi Nikel Hijau untuk Perkuat Posisi Indonesia dalam Mineral Kritis Dunia ‎

Dalam perhelatan Konferensi Perubahan Iklim Dunia COP30, MIND ID Group menegaskan bahwa masa depan industri…

3 jam ago

KAI Daop 1 Jakarta: Komite TJSL Salurkan Bantuan Program Bina Lingkungan Senilai Rp 220 Juta

Komite Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Daop 1 Jakarta kembali menyalurkan bantuan…

3 jam ago

Ada Aturan Baru Bawa Power Bank di Kereta Api, Ini Ketentuannya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…

4 jam ago

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

6 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

6 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

7 jam ago

This website uses cookies.