Panwaslu Batam : PKS tidak Melapor tapi Konsultasi

Panwaslu Batam Anjurkan PKS langsung Melapor ke Bawaslu dan DKPP

BATAM – swarakepri.com : Ketua Pokja Hukum dan Penindakan Pelanggaran Panwaslu Batam, Syailendra Reza mengatakan bahwa kedatanagan Kader PKS dan Jurado Siburian ke Kantor Panwaslu tadi siang, Kamis(1/5/2014) hanya untuk konsultasi terkait adanya perbedaan suara hasil pleno KPU Batam.

“Tadi mereka tidak membuat laporan tapi hanya konsultasi adanya perbedaan suara. Kita(Panwaslu) minta agar langsung lapor ke Bawaslu Kepri agar ditangani lebih cepat,” ujar Reza.

Reza mengaku dalam pertemuan dengan kader PKS tersebut dilakukan kroscek data dengan Panwaslu Batam sebelum nantinya membuat laporan ke Bawaslu Kepri.

“Kita menyarankan agar langsung lapor ke Bawaslu dan DKPP karena yang dilaporkan adalah Komisioner KPU Batam,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya Partai Keadilan Sejahtera(PKS) Batam bersama Calon Legislatif(Caleg) Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia(PKPI), Jurado Siburian mendatangi Kantor Panwaslu Kota Batam untuk melaporkan dugaan penggelembungan suara partai dan caleg yang dilakukan komisioner KPU Batam, siang tadi, Kamis(1/5/2014) sekitar pukul 14.00 WIB.

Fauji selaku Saksi Partai PKS saat pleno rekapitulasi suara di KPU Batam didampingi beberapa orang kader PKS lebih dulu tiba di Kantor Panwaslu Batam yang berada di Ruko Golden Egg No 3 Batam Center, sementara itu Jurado Siburian datang belakangan.

Kepada awak media, Fauji mengatakan bahwa kedatangannya ke kantor Panwaslu Batam adalah untuk melaporkan komisioner KPU Batam terkait adanya dugaan penggelembunagn suara partai dan caleg di beberapa dapil yang ada di Batam.(redaksi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

55 menit ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

2 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

8 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

8 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

9 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

9 jam ago

This website uses cookies.