Categories: KarimunSWARAKEPRI

Rafiq Ajak Pelajar Gemar Menanam Pohon

KARIMUN – swarakepri.com : Wakil Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengajak para pelajar agar gemar menanam pohon dan melakukan penghijauan di lingkungan sekolah. Untuk memancing minat para pelajar tersebut nantinya akan digelar perlombaan penghijauan tingkat sekolah.

“Tujuannya adalah anak-anak agar gemar menanam pohon dan melakukan penghijauan. Selama ini banyak kita temukan sekolah yang gersang dan ada pula yang mulai gemar menanam. Dalam perlombaan nanti akan kita sebutkan juga siapa yang menang dan yang kalah yang semuanya diberikan hadiah agar tahu sejauh mana kemampuannya,” kata Rafiq dalam membuka kegiatan sosialisasi adiwiyata (sekolah berwawasan lingkungan),Selasa (10/6/2014).

Berkaitan dengan sekolah berwawasan lingkungan lanjut Rafiq, tentu ini berawal dari visi dan misi Kabupaten Karimun yang memiliki daya saing dan dilandasi iman dan taqwa. Artinya manageman sekolah dengan wawasan lingkungan hidup ini mengadopsi dari visi Kabupaten Karimun.

Untuk mencapai program tersebut kata Rafiq, tentu dibutuhkan dukungan dari berbagai pihak termasuk sekolah, yang merupakan bagian dari pihak yang menjalankan visi misi Kabupaten Karimun.

Kegiatan tersebut digelar selama dua hari dan diikuti oleh 36 peserta dari perwakilan di berbagai sekolah. Dengan menghadirkan pemateri dari Kementerian Lingkungan Hidup (LH), Pusat Ekoregion LH dan BLH Kabupaten Karimun.(red/HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

31 menit ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

2 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

3 jam ago

MLV Teknologi Mengundang Talent Terbaik untuk bergabung

MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…

7 jam ago

Dinas Penataan Ruang Pemko Semarang Sambangi BP Batam

BATAM - Dinas Penataan Ruang Pemerintah Kota Semarang sambangi Direktorat Infrastruktur Kawasan Badan Pengusahaan Batam…

7 jam ago

SEOCon Forum Bali 2024: Tiket VIP Habis Terjual – Amankan Tiket Anda Sekarang!

SEOCon Forum Bali 2024, konferensi digital marketing terbesar di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa…

12 jam ago

This website uses cookies.