Categories: Karimun

PKS jadi Koordinator Koalisi Mengusung Rafiq

KARIMUN – swarakepri.com : Partai Keadilan Sejahtera(PKS) ditunjuk sebagai koordinator koalisi yang mengusung Aunur Rafiq pada pemilihan kepala daerah(Pilkada) Kabubaten Karimun bulan Desember 2015 mendatang. Ketua DPD PKS Karimun HM Taufiq juga ditunjuk sebagai Ketua Tim Koalisi partai pendukung.

“Saya menunjuk PKS sebagai koordinaator tim koalisi partai politik yang akan mengusung saya untuk maju pada Pilkada Karimun mendatang. Saya juga menunjuk Bapak HM Taufiq sebagai Ketua Tim Koalisi. Untuk itulah, mulai saat ini, semua urusan koalisi saya serahkan kepada Pak Taufiq,” kata Aunur Rafiq dihadapan pengurus DPD dan fungsionaris PKS Karimun di kantor PKS, Sabtu (19/4).

Kata Rafiq, PKS merupakan partai politik lama dan selalu setia mendukungnya ketika dirinya mencalonkan diri untuk maju sebagai calon bupati berpasangan dengan Nurdin Basirun selama dua periode, yakni sejak periode 2006 dan periode 2011 lalu. “PKS selalu setia mendukung saya bahkan sampai sekarang,” ungkapnya.

Dari seluruh partai politik peserta pemilu, kata Aunur Rafiq, PKS merupakan partai pertama yang secara resmi memberikan dukungan secara penuh kepadanya. “Saya mengucapkan terima kasih kepada PKS yang telah memberikan dukungan kepada saya. PKS merupakan parpol pertama yang memberikan dukungan secara resmi,” ujarnya.

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Karimun HM Taufiq bersama pengurus DPD PKS Karimun secara resmi mendukung Aunur Rafiq untuk mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Karimun periode 2015-2020 mendatang. Dukungan terhadap Rafiq tersebut, tertuang dalam surat keputusan No: 011/D/SKEP/BE-02-PKS/IV/1436H.

“Kami secara resmi mendukung Pak Rafiq untuk maju sebagai Calon Bupati Karimun periode 2015-2020 mendatang. Keputusan ini sudah berdasarkan hasil keputusan dari seluruh kader DPD PKS Kabupaten Karimun dan juga sudah disampaikan kepada DPW dan DPP PKS,” ungkap HM Taufiq.

Dalam menentukan calon yang diusung PKS, Kata HM Taufiq, PKS sebagai partai berazaskan Islam memiliki empat kriteria, yakni seorang muslim, mukmin, soleh dan bertaqwa kepada Allah SWT. “Dari empat kriteria sebagai syarat mutlak bagi PKS itu, semuanya sudah dipenuhi oleh Pak Rafiq,” sambung Taufiq.

Kata Taufiq, selain empat kriteria yang diajukan oleh PKS tersebut, alasan lain PKS tetap mendukung Aunur Rafiq adalah karena selama dirinya memimpin Karimun bersama Bupati Nurdin Basirun dalam kurun waktu sepuluh tahun ini, dirinya telah berhasil membangun Karimun, baik secara fisik maupun mental ke arah yang lebih baik.

“Kita sendiri sudah dapat merasakan bagaimana hasil pembangunan yang terjadi di Karimun selama kepemimpinan Pak Rafiq dan Pak Nurdin selama sepuluh tahun ini. Tentu saja, dengan segala keberhasilan yang telah dilakukan Pak Rafiq, kami tetap mempercayakan Karimun ini dinakhodai olehnya,” kata Taufiq.

Selain itu, katanya, PKS selalu menjadi partai pengusung Aunur Rafiq sejak majunya dirinya sebagai calon bupati pada 2006 dan 2011 lalu berpasangan dengan Nurdin Basirun pada Pilkada Karimun bersama partai politik lainnya. “Kami sudah sepuluh tahun selalu mengusung Pak Rafiq,” ujarnya lagi.

HM Taufiq juga merasa terkejut ketika PKS menjadi koordinator partai politik yang akan mengusung Aunur Rafiq dalam pilkada Karimun mendatang. Dirinya juga mengucapkan terima kasih atas penunjukkan dirinya sebagai Ketua Tim Koalisi pemenangan Aunur Rafiq. “Ini merupakan suatu kebanggan bagi saya,” terang HM Taufiq.

Dengan ditunjuknya PKS sebagai koordinator partai koalisi dan dirinya sebagai Ketua Tim Koalisi, HM Taufiq juga menjelaskan kalau sudah ada beberapa partai yang akan menjadi koalisi mereka nantinya, yakni PPP dan Partai Demokrat. “Kalau saat ini, mungkin PPP dan Partai Demokrat yang akan menjadi koalisi dengan PKS,” pungkas Taufiq. (red/HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.